Info Menarik
Loading...

Genderang : Aset Media Publikasi yang Dimiliki Kwarda Jawa Timur

Challenge One Day One Post yang digelar oleh Fun Blogging Community 30 Agustus 2016 mengangkat tema mengenai pengalaman dengan majalah, komik atau buku lama. Dalam kesempatan ini, saya akan menuliskan tentang sebuah majalah yang sangat istimewa dan berharga bagiku serta menginspirasi Pramuka Jawa Timur pada umumnya yaitu Majalah Genderang. Majalah Genderang merupakan salah satu aset media yang dimiliki oleh Gerakan Pramuka Kwartir Daerah Jawa Timur. Entah sejak kapan media ini diterbitkan, yang pasti majalah ini sangat bermanfaat dan menjadi bahan bacaan kepramukaan bagi anggota Pramuka di Jawa Timur.
Numpang Eksis di Sahabat Genderang Edisi Desember 2011
Menurut Kak Zamzami Sabiq dalam blognya http://zamzamisabiq.blogspot.co.id/ disebutkan bahwa Majalah Genderang merupakan majalah yang digandrungi oleh anggota Pramuka di Jawa Timur bahkan menjadi bacaan yang difavoritkan di tahun 1990-an. Dengan aset media berupa majalah tersebut, bisa dijadikan sebagai corong promosi dan publikasi kegiatan Kepramukaan di Jawa Timur. Kegiatan semeriah dan se-matoh (baca : istimewa) apapun, jika tidak diinfokan dan dipublikasikan, maka akan terlihat biasa saja. Sebaliknya, kegiatan biasa saja akan tetapi dikemas dan dipromosikan serta dipublikasikan semenarik mungkin justru terlihat lebih meriah dan berkesan.

Oh ya, sebelum bercerita lebih tentang Majalah Genderang. Bagi yang belum mengetahui tentang apa itu Kwartir Daerah Jawa Timur? Simak penjelasannya berikut ini ! Kwartir Daerah adalah satuan organisasi yang mengelola Gerakan Pramuka di tingkat Provinsi. Berdasarkan tingkatan atau wilayahnya, Kwarda berkedudukan di masing-masing ibukota Provinsi. Pengurus Kwarda diketuai oleh Ketua Kwarda (disingkat Ka Kwarda). Kwartir Daerah Jawa Timur membawahi 38 Kwartir Cabang yang ada di lingkup Provinsi Jawa Timur. Ingin mengetahui lebih dekat tentang Kwarda Jawa Timur, Anda bisa berkunjung ke alamat Jl. Kertajaya Indah 77 A Surabaya Kode Pos : Surabaya – 60116 Telp : (031) 5924939 Email : kwardajatim@yahoo.co.id Fax : (031) 5947384
Beberapa Koleksi Majalah Genderang yang Kutaruh di TBM Sinom Rintisanku
Oke, sekarang kita kembali ke Majalah Genderang ya kawan. Rubrik yang disajikan oleh Redaksi Majalah Genderang setiap kali terbit (edisi) pun bervariasi mulai dari liputan khusus, laporan utama, sosok muda, sahabat genderang, siaga ceria, galang tegak berkarya, reportase, berkecab, giat ambacana, giat gudep hingga artikel. Satu hal yang sangat berkesan bagiku yaitu ketika Majalah Genderang terbit pada edisi Desember 2011. Dalam edisi tersebut, kebetulan saya ikut numpang eksis dalam rubrik Sahabat Genderang halaman 10 bersama sahabat genderang lainnya. Bayangkan foto saya dilihat oleh anggota Pramuka di 38 Kwartir Cabang se Jawa Timur, keren kan????

Sejak saat itu, saya pun tertarik dan terinspirasi untuk mengirimkan hasil karya ke Redaksi Majalah Genderang. Meskipun tidak ada royalti khusus yang diberikan, saya pun semakin bersemangat memanfaatkan wadah tersebut untuk berkarya dan berekspresi. Beberapa hasil karya saya pun dimuat di Majalah Genderang (salah satunya baca di sini ). Terima kasih buat Redaksi Majalah Genderang yang telah sudi menerbitkan hasil karya saya. Semoga Majalah Genderang semakin digandrungi Pramuka di Jawa Timur dari tahun ke tahun. Amiin (@kakdidik13)

Challenge One Day One Post yang digelar oleh Fun Blogging Community 30 Agustus 2016

Share with your friends

6 comments

  1. Semoga majalah ini tetap bisa bertahan melawan serbuan media digital.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Terima kasih do'anya mbak, saya juga berdo'a demikian. Semoga Majalah Genderang yang diterbitkan oleh Kwarda Jawa Timur ini semakin eksis dan menjadi pilihan bacaan favorit ya :D

      Delete
  2. Semoga majalahnya nyampe kemari ya...

    ReplyDelete
    Replies
    1. Nyampai kemana kak hehehe :D Salam kenal ya dan sukses selalu :D

      Delete
  3. Teh Ani tu bisa aja, ya, cari peluang buat kita-kita ini untuk meng-update blog. Msengadakan ODOP bukan baru sekali ini digelar oleh Teh Ani, tapi kalo gak salah udah yang ke-3 or ke-4 kalinya deh, malah ada yang dengan hadiah segala lho. Kalo gak, kan paling-paling (bagi bunda) seminggu sekali tuh ludah top markotop, hehe... Bacaa tentang Pramuka, jadi inget waktu nganter anak-aak ke Cibubur, latihan Pramukal lho, sekian puluh tahun yang lalu.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya bunda.... Yuk, Bunda nulis tentang Pramuka hehe

      Delete

Didik Jatmiko merupakan Blogger dan YouTuber dari Bojonegoro yang mencoba berkreasi, silahkan berkomentar sesuai postingan dan dilarang berkomentar menyinggung SARA dan SPAM.

Terima kasih telah berkunjung dan salam damai dari Bojonegoro.

Notification
This is just an example, you can fill it later with your own note.
Done