Info Menarik
Loading...

Inilah 5 Alasan Mengapa HP Iphone 6s Sangat Cocok untuk Para Gamers

didikjatmiko.com - Bagi penggemar smartphone high class tentunya tak begitu asing lagi dengan brand yang berasal dari negara Amerika Serikat yaitu iPhone bukan. Mengingat vendor yang satu ini memang termasuk salah satu brand terbaik di dunia, produk keluarannya selalu membuat konsumen merasa puas, apalagi sangat inovatif dan tidak ada yang menyamai, namun sejalan dengan hal tersebut, jika melihat tawaran harganya juga cukup mahal, jika dibandingkan yang lainnya. ingin cari yang berkualitas namun harganya agak murah, coba pertimbangkan membeli hp iPhone 6s.

Inilah 5 Alasan Mengapa HP Iphone 6s Sangat Cocok untuk Para Gamers
Sama halnya dengan produk smartphone yang lainnya, harga semakin lama memang akan semakin turun, seiring dengan banyaknya keluaran terbaru dari iPhone. Namun meskipun harganya sendiri turun, namun tidak dengan kualitas produk yang ditawarkannya, karena benar-benar masih bagus. Hal inilah yang membuat Anda tak akan rugi membeli produk ponsel dari brand berlogo apel ini. Di pasaran tawaran harga seri 6s ini sudah kian murah sekitar 7 jutaan rupiah, bahkan ada yang di bawahnya.

Hp iPhone 6s ini pertama kali keluar ke pasaran adalah tahun 2015 dan sampai saat ini masih tetap eksis karena banyak yang menggunakannya. Kebanyakan konsumen yang memilih ponsel satu ini memang mereka yang hobby gaming. Tentunya juga bukan tanpa alasan, seri ponsel keluaran iPhone yang satu ini memang paling cocok digunakan untuk ngegame karena beberapa hal. Diantaranya adalah:

a. Ukurannya pas di genggaman tangan, dari segi ukuran sendiri iPhone seri 6s ini sudah dibekali dengan luas sebesar 4.5 inchi untuk kebutuhan gaming, aka ukuran ini jadi yang paling pas di genggaman tangan Anda. Dari segi bobotnya juga terbilang begitu ringan, sehingga nyaman dipakai lama-lama, tanpa menyebabkan tangan mudah pegal. Produknya juga tidak begitu tipis, sehingga tidak akan terasa licin di tangan Anda ketika tengah berkeringat.

b. Dukungan iOS 9 yang dapat diupgrade sampai dengan versi iOS 11, sistem operasi yang disematkan pada produk-produk keluaran iPhone memang agak berbeda dengan yang lainnya, ia menggunakan seri sistem operasi khusus yaitu iOS yang berbeda dari lainnya, hal inilah yang juga membuat produknya tidak menyamai OS lain, dari segi kualitas dan tampilan.

c. Dapur pacu, mengandalkan CPU dual core berkecepatan 1.8 GHz, kualitas ponsel keluaran dari iPhone ini juga dapat dilihat dari segi jeroannya sendiri, dimana tidak memungkiri jika seandainya produknya dibekali dengan jeroan yang handal, sehingga meskipun dipakai gaming untuk waktu lama juga tak akan cepat panas.

d. RAM lega, untuk ukuran RAM yang disematkan sendiri adalah seluas 2GB, dengan ukuran tersebut memungkinkannya nyaman dipakai multitasking sambil ngegame.

e. Baterai yang disematkan adalah berkapasitas 1715 mAH, dari segi baterai untuk ponsel dengan luas sebesar 4,7 inchi ini sendiri terbilang cukup besar, apalagi satu ciri khas dari iPhone ini adalah tidak memakan terlalu banyak daya, bahkan untuk kebutuhan yang tinggi layaknya gaming sekalipun, jadi tetap tahan lama waktu pemakaiannya, tanpa harus berkali-kali charger.

Jadi tertarik membeli hp iPhone 6s untuk menemani aktivitas gaming Anda, sekarang ini bermain game memang jadi salah satu hobby masyarakat di sela-sela waktu senggang. Namun harus di dukung dengan sebuah gadget yang mumpuni, guna dapatkan kenyamanan tersendiri. iPhone seri 6s ini bisa menjadi pilihan terbaiknya untuk Anda, dengan berbagai keunggulan di atas. [gb/dik]

Share with your friends

2 comments

  1. Pengen sih. Yang pink cantik banget. :D Kebetulan aku juga hobby main game.

    ReplyDelete
  2. duh kapan ya punya hape iphone.. pengen deh iphone x juga mau.

    ReplyDelete

Didik Jatmiko merupakan Blogger dan YouTuber dari Bojonegoro yang mencoba berkreasi, silahkan berkomentar sesuai postingan dan dilarang berkomentar menyinggung SARA dan SPAM.

Terima kasih telah berkunjung dan salam damai dari Bojonegoro.

Notification
This is just an example, you can fill it later with your own note.
Done