Hai sahabat UMKM. Apa kabar? Tak terasa, tahun 2021 tinggal beberapa hari lagi, gimana, nih, kabar bisnis yang kamu jalankan? Akhir tahun ini, selain cek kesehatan diri sendiri, Kita perlu juga melakukan cek kesehatan bisnismu yang sedang berjalan. Ya, apakah sudah sesuai dengan perencanaanmu pada awal tahun? Kalau belum sesuai, mengapa bisa terjadi? Sudah mendapat solusi atau belum? Semoga Tahun 2022 kamu dan bisnismu semakin berkembang, berhasil dan barokah. Aamiin
Mengenal UMKM dan Pengertian UMKM
Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah atau sering disingkat UMKM merupakan suatu usaha atau bisnis yang dilakukan oleh individu, kelompok, badan usaha kecil, maupun rumah tangga. Sebagai negara berkembang, Indonesia menjadikan UMKM sebagai pondasi utama sektor perekonomian masyarakat, hal ini dilakukan untuk mendorong kemampuan kemandirian dalam berkembang pada masyarakat khususnya dalam sektor ekonomi.
Untuk lebih jelasnya, pengertian UMKM diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia No. 20 Tahun 2008 tentang UMKM, disebutkan bahwa pengertian UMKM didefinisikan sesuai dengan jenis usahanya.
Jumlah UMKM di Indonesia
Indonesia memiliki jumlah UMKM yang sangat beragam dengan keunikan masing-masing yang begitu khas, mulai dari UMKM bidang kuliner, UMKM bidang Kecantikan, UMKM bidang Fashion, UMKM bidang Agribisnis, UMKM bidang Otomotif, UMKM bidang Teknologi, UMKM bidang Olahraga dan sebagainya.
Cara Agar UMKM Naik Kelas
Banyak cara dan langkah yang harus dilakukan agar UMKM naik kelas dan bisnis yang dijalankan berjalan lancar dan berhasil. Ada dua Cara Agar UMKM Naik Kelas yang kami rekomendasikan. Pertama, bergabunglah dengan Teman Kreasi Indonesia. Apa itu Teman Kreasi Indonesia?
Pengertian Teman Kreasi Indonesia
Teman Kreasi Indonesia adalah sebuah gerakan sosial yang merupakan inisiatif dari Smartfren Community yang saat ini sudah tersebar di 100 Kota di Indonesia dengan jumlah anggota lebih dari 90.000 untuk membuka peluang seluas-luasnya bagi generasi muda agar semakin kreatif dan produktif dengan memanfaatkan teknologi digital.
Melalui Teman Kreasi Indonesia diharapkan generasi muda dapat menjadi social technopreneur di daerah masing-masing dengan melakukan beragam kegiatan co-creation yang berdampak positif serta sosial-ekonomi, pendidikan dan aspek kehidupan lainnya.
Diharapkan Teman Kreasi yang dibina dan difasilitasi oleh Smartfren Community ini dapat menjadi local heroes yang menjadi penggerak perubahan di daerah masing-masing sehingga menjadikan Smartfren Comunity bagian dari Sustainable Community Development di seluruh Indonesia. Dengan co-creation bersama Teman Kreasi Indonesia mari kita buat Indonesia lebih WOW.
Ketika artikel ini ditayangkan di blog ini (Sabtu 18 Desember 2021), Teman Kreasi Indonesia telah hadir di 42 Kota/Kabupaten di Indonesia, seperti : Kab. Tangerang, Kota Tangerang, Kab. Bandung Barat, Kab. Bojonegoro, Kota Batu, Kota Surabaya, Kota Bandung, Kab. Cilacap, Kab. Blora, dan sebagainya.
Ada pertanyaan dari Teman Kreasi Indonesia yang bisa memberikan semangat untuk terus bergerak dan berkarya. " Kamu tahu apa yang bikin aku semangat jalanin usaha ini? " Jawabannya ada di kata paling awal.
Kedua, ikutlah JNE Content Competition 2021. Selain dengan tetap membeli dan menggunakan produk-produk UMKM yang kini semakin mudah ditemukan di marketplace maupun di media sosial. Kita juga bisa embuat konten yang dapat mengedukasi masyarakat mengenai hal tersebut melalui JNE Content Competition 2021 yang terselenggara hasil kerjasama JNE dengan Kompasiana.
Di kesempatan yang berbahagia ini, pemilik blog didikjatmiko.com mengajak sahabat UMKM dan pembaca setia blog ini untuk ikutan JNE Content Competition 2021. Siapa tahu bisa menang dan juara kan lumayan, hadiahnya bisa digunakan untuk tambahan modal nikah, eh modal usaha. Untuk lebih detail mengenai JNE Content Competition 2021, mari kita ulas !
JNE Content Competition 2021
JNE Content Competition 2021 mengusung tema “JNE Bersama UMKM untuk Indonesia”, kompetisi ini terbuka untuk umum, jurnalis, dan juga karyawan JNE yang terbagi dalam writing competition, photo competition, video competition, dan design competition.
Ada beberapa kompetisi yang dilakukan. Ayo ikutan kompetisinya dan dapatkan total hadiah ratusan juta rupiah!
Writing Competition
Kompetisi menulis untuk Jurnalis: Periode 6 Desember 2021 - 5 Januari 2022
Kompetisi menulis untuk umum di Kompasiana: Periode 6 Desember 2021 - 5 Januari 2022
Kompetisi menulis untuk Karyawan JNE: Periode 6 Desember 2021 - 5 Januari 2022
Photo Competition
Kompetisi fotografi untuk umum: 6 Desember 2021 - 5 Januari 2022
Kompetisi fotografi untuk Karyawan JNE: 6 Desember 2021 - 5 Januari 2022
Video Competition
Kompetisi video untuk Umum: Periode 6 Desember 2021 - 5 Januari 2022
Kompetisi video untuk untuk Karyawan JNE: 6 Desember 2021 - 5 Januari 2022
Design Competition
Kompetisi design untuk Umum: Periode 6 Desember 2021 - 5 Januari 2022
Kompetisi design untuk untuk Karyawan JNE: 6 Desember 2021 - 5 Januari 2022
HADIAH JNE Content Competition 2021
Writing Competition
Karyawan
Juara 1 Rp 3.000.000
Juara 2 Rp 2.000.000
Juara 3 Rp 1.000.000
Wartawan/Jurnalis
(Kategori Feature News Cetak)
Juara 1 Rp 10.000.000
Juara 2 Rp 7.000.000
Juara 3 Rp 4.000.000
(Kategori Feature News Online)
Juara 1 Rp 10.000.000
Juara 2 Rp 7.000.000
Juara 3 Rp 4.000.000
(Kategori Hard News Cetak)
Juara 1 Rp 7.000.000
Juara 2 Rp 5.000.000
Juara 3 Rp 3.000.000
(Kategori Hard News Online)
Juara 1 Rp 7.000.000
Juara 2 Rp 5.000.000
Juara 3 Rp 3.000.000
Blogger/Umum
Juara 1 Rp 5.000.000
Juara 2 Rp 3.500.000
Juara 3 Rp 2.000.000
Photo Competition
Karyawan
Juara 1 Rp 3.000.000
Juara 2 Rp 2.000.000
Juara 3 Rp 1.000.000
Umum
Juara 1 Rp 5.000.000
Juara 2 Rp 3.000.000
Juara 3 Rp 2.000.000
Video Competition
Karyawan
Juara 1 Rp 3.500.000
Juara 2 Rp 2.500.000
Juara 3 Rp 1.500.000
Umum
Juara 1 Rp 10.000.000
Juara 2 Rp 6.000.000
Juara 3 Rp 4.000.000
Design Competition
Karyawan
Juara 1 Rp 3.000.000
Juara 2 Rp 2.000.000
Juara 3 Rp 1.000.000
Umum
Juara 1 Rp 9.000.000
Juara 2 Rp 6.000.000
Juara 3 Rp 4.000.000
Ayo sahabat UMKM, langsung aja cek syarat dan ketentuannya serta bagikan kontenmu untuk dukung UMKM! Semoga berhasil dan juara. Aamiin
Untuk informasi, Teman Kreasi Indonesia dan JNE juga telah berkolaborasi yakni melalui Teman Kreasi Cilacap yang bekerja sama dengan JNE Cilacap, mengadakan workshop foto produk bagi pelaku UMKM yang dilakukan pada hari Senin, 29 November 2021. Jika kedua hal tersebut telah dilakukan oleh sahabat UMKM, niscaya UMKM bisa naik kelas dan usahanya semakin berkembang.